Rabu, 1 Mei 2024

SMKN 1 Gelar Seminar dan Workshop, Implementasi Teaching Factori

Kamis, 07 September 2017 - 10:19:01
Peserta seminar dan workshop saat mengikuti acara pembukaan.

Peserta seminar dan workshop saat mengikuti acara pembukaan.

JAMBI - SMKN 1 Kota Jambi menggelar Seminar dan Workshop Implementasi Teaching Factori pada Rabu (06/09) kemarin. Kegiatan ini diikuti oleh guru dan tenaga pendidik di lingkungan SMKN 1 Kota Jambi. 

Kabid Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, DR. Syofyan mengapresasi gerakan yang dilakukan SMKN 1 Kota  Jambi. Dikatakannya, program ini sejalan dengan program revitalisasi SMK yang tengah digencarkan oleh pemerintah pusat.

Selain itu juga sejalan dengan Imples nomor 9 tahun 2016 tentang Percepatan Peningkatan SDM . Maka harus disesuaikan dengan program sekolah, khususnya SMK yang mana berorietasi pada dunia kerja, bisnis dan industri.

“Proses pebelajaran harus relevan dengan perosedur, SOP serta sejalan dengan praktek bisnis dan industri yang diberikan. Ini sangat baik, apalagi mendatangkan narasumber yang menginspirasi dari Bandung,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala SMKN 1 Kota Jambi, Edward Toni, SPd menuturkan bahwa seminar ini merupakan program baru yang kali pertama dilaksanakan di SMKN 1. Dimana kegiatan ini adalah program pembekalan khususnya kepada tenaga pendidik.

Dikatakannya, nanti system pembelajaran yang diterapkan juga akan dikaitkan dan disesuaikan dengan pertimbangan dunia industry dan usaha.

“Selanjutnya akan disesuaikan serta bekerja sama dengan dunia usaha dan industry. Hal ini dimaksudkan untuk pengembangan entrepreneurship siswa,” tandasnya.

(azz/adv)